FOKUS JATENG-BOYOLALI– Kebakaran hebat melanda salah satu rumah di lereng Gunung Merapi Rabu 21 Juni 2017. Rumah yang hangus terbakar ini milik Warto Sumar (60), warga Dukuh Cangkol Ngisor Rt 12/02 Desa Lencoh, Kecamatan Selo, Boyolali.
Informasi yang dihimpun fokusjateng.com, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.30. Kala itu pemilik rumah sedang mencangkul di ladang yang jaraknya tak jauh dari rumahnya.
Lantas melihat asap hitam mengepul dari dalam rumah, pemilik rumah kemudian bergegas kembali lagi ke rumahnya dan ternyata terjadi kebakaran.
Melihat kebakaran, pemilik rumah minta tolong warga dan bersama-sama warga sekitar berusaha memadamkan api dengan alat seadanya yang di bantu bersama Muspika Selo. Pada pukul 11.15 dua mobil pemadam kebakaran sampai di lokasi kejadian dan membantu warga sekitar dalam proses pemadaman api. Kebakaran tersebut dapat ditangani dan api bisa padam pada pukul 12.00.
Kerugian yang dialami yakni material bangunan rumah luas 6 x 15 meter habis terbakar. Selain itu sepeda motor honda Cs one dan Honda Grand hangus terbakar. Kerugian diperkirakan Rp 30 juta. Penyebab kebakaran diduga korsleting arus listrik. (nto-wan)