Ditinggal Makan Siang, Dapur Pengolahan Makaroni Kobong

FOKUS JATENG — KARANGANYAR — Sebuah dapur pengolahan makanan ringan makaroni di kawasan Kalikebo, Plesungan, Gondhangrejo ludes diamuk si jago merah. Dugaan sementara api berasal dari tempat penggorengan makaroni yang ditinggal pekerjanya makan siang, Selasa (22/8/2017) siang tadi.

Home industri pengolahan makanan ini diketahui milik Tanto Budi Santosa, Warga Gilingan, Banjarsari, Solo. Kebakaran terjadi sekitar pukul setengah dua belas siang sesaat setelah pekerja yang melakukan penggorengan makaroni meninggalkan lokasi untuk makan siang.

Dalam sekejap api sudah terlihat membesar dan membuat panik pekerja di bagian pengemasan yang berada berdampingan dengan dapur. Dalam waktu sekitar setengah jam petugas pemadam kebakaran yang dibantu oleh warga setempat berhasil menjinakan api dan mencegah merembet ke bagian lain.

Menurut Kapolsek Gondhangrejo, AKP Sugeng Dwiyanto, kebakaran segera dapat dipadamkan lantaran aparat pemadam kebakaran segera tiba di lokasi.

“Api yang berasal dari ruangan dapur itu segera dapat dipadamkan. Ada 3 unit mobil pemadam kebakaran dari pemkab karanganyar dan dua unit damkar dari pemkot surakarta,“ kata Kapolsek.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, tapi pemilik home industri mengalami kerugian mencapai puluhan juta rupiah.Hingga berita ini diturunkan pihak kepilisian mesih mendalami penyebab kebakaran rumah pengolah makanan ringan.