FOKUS JATENG-BOYOLALI-Menginjak usia yang ke-47 ini organisasi Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) diminta untuk menghadirkan profesionalisme kerja dam melayani masyarakat. Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Boyolali, M. Said Hidayat yang bertindak sebagai inspektur upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-47 KORPRI Tingkat Kabupaten Boyolali di Alun Alun Kidul Boyolali, Kamis (29/11).
Upacara tersebut diikuti anggota KORPRI dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Boyolali, instansi vertikal dan pegawai BUMD ditekankan untuk meningkatkan semangat persatuan dan menjadi perekat di Indonesia.
“Melayanilah dengan keikhlasan, bekerjalah dengan ketulusan, dan tetaplah jaga semangat dalam rangka menyatukan bangsa,” terang Wabup.
Wabup Said juga meminta KORPRI Boyolali untuk selalu melayani demi memajukan pembangunan di Kabupaten Boyolali seperti tema peringatan KORPRI hari ini Melayani, Bekerja dan Menyatukan Bangsa. Lebih lanjut Wabup Said meminta anggota KORPRI Boyolali selalu berinovasi dalam pelayanan kepada masyarakat.
“Hadirlah inovasi baru sehingga dalam upaya pelayanan ini mampu kita beri langkah cepat dalam melayani masyarakat Kabupaten Boyolali,” ujar Wabup Said.
Dalam pelaksanaan upacara itu, Wabup Said menyerahkan penghargaan Satyalancana Karya Satya kepada sejumlah pegawai yang telah mengabdi selama 10 atau 20 atau 30 tahun lebih secara terus menerus. Salah satu yang menerima yakni Asisten Tata Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Boyolali, Bony Facio Bandung yang telah berbakti selama lebih dari 30 tahun. Pada kesempatan tersebut juga diserahkan tali asih kepada anggota KORPRI di Boyolali.
“Yang terpenting kita bisa bekerja sesuai dengan harapan, kemudian profesional, bisa melayani masyarakat, sehingga dalam momentum HUT KORPRI ini semua anggota bisa bekerja profesional melayani masyarakat dengan baik,” ungkap Bony.
Peringatan HUT ke-47 KORPRI di Kabupaten Boyolali ini digelar secara sederhana dengan puncaknya dilakukan upacara bendera hari ini dilanjutkan dengan donor darah.
Hanya saja, peringatan HUT KORPRI kali ini tidak dihadiri ketua KORPRI Boyolali, Sri Ardiningsih yang baru saja purna tugas sebagai Sekda Boyolali.