FOKUS JATENG-KARANGANYAR-Calon Gubernur (Cagub) Jawa Tengah Ganjar Pranowo apresiasi kemajuan UMKM yang dapat menjadi ujung tombak kemandirian ekonomi di Jateng. Hal ini disampaikan di hadapan ribuan pendukungnya di halaman kantor DPC PDIP Karanganyar saat peresmian posko pemenangan Ganjar-Yasin.
“Dalam beberapa tahun ini UMKM di Jawa tengah, terutama yang pengelolaannya dipegang kaum perempuan mengalami kemajuan yang pesat serta mempunyai manajemen yang sehat. Hal ini akan menjadikan modal dasar Jawa Tengah untuk berdikari dan mandiri di bidang ekonomi,” papar Ganjar.
Lebih jauh Ganjar menerangkan peran pemerintah untuk menstimulus perkembangan perekonomian khususnya terkait akses permodalan. Selain itu Ganjar juga menyakini tugas tersebut akan semakin mudah jika pasangan Yuli – Rober juga menang dalam Pilbup Karanganyar.
”Jateng akan semakin gayeng dan maju jika kita menang di tingkat provinsi juga kabupaten. Jadi gubernur menang dan kabupaten juga menang” tegas politisi berambut putih ini.
Sementara itu, Ketua DPC PDIP Karanganyar Endang Muryani menargetkan perolehan kemenangan Ganjar-Yasin di kisaran 80-85 persen. Hal ini berdasarkan perolehan Pilgub tahun 2013, yang saat itu Ganjar meraih kemenangan 63 persen. “Dulu tahun 2013 Mas Ganjar menang 63 persen, saat ini kita harus memenangkan Ganjar diatas 80 persen. Kalau menang hanya seperti yang dulu kita malu, apalagi sekarang kita di dukung oleh partai partai lain” tegasnya berapi api.
Peresmian posko kemenangan Ganjar-Yasin ini selain dihadiri pengurus struktural DPC, PAC Karanganyar, kader banteng moncong putih dan cawabup Karanganyar H Rober Christanto juga partai pengusung lainnya. Nampak hadir Juga Wakil ketua DPD PDIP Jawa Tengah Paryono, ketua DPC Partai Demokrat Karanganyar Tri Haryadi, kader Partai PPP , Kader AMPG Golkar, serta ketua tim sukses Yuli – Rober H Sumanto SH.