Tragis, Perampokan di Boyolali, Tewaskan bocah 6 tahun, Ibu luka parah 

Garis polisi: Lokasi rumah yang dirampok mengakibatkan anak pemilik rumah meninggal dunia di Pengkol, Karanggede, Boyolali (Doc/Fokusjateng.com)

Fokus Jateng -BOYOLALI-Perampokan sadis terjadi di Desa Pengkol, Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali, pada Kamis 29 Januari 2026. Seorang bocah berusia 6 tahun ditemukan meninggal dunia dan ibunya dalam kondisi mengalami luka berat.

Kepala Desa Pengkol, Suripno, mengungkapkan peristiwa perampokan yang menimpa keluarga Purwanto itu diketahui sekitar pukul 15.45 WIB. Istri Purwanto, Daryanti (34), ditemukan mengalami luka bacok. Sedangkan anaknya berinisial AO (6) ditemukan meninggal di kamar mandi. Anak yang meninggal dunia merupakan anak kedua dari korban perempuan tersebut.

“Anaknya yang kedua meninggal di lokasi. Ibunya mengalami luka berat setelah dibacok dan langsung dibawa ke rumah sakit,” kata Suripno.

Peristiwa mengenaskan ini awalnya diketahui oleh kakak korban, Ngatirin. Ia datang ke rumah adiknya, setelah ditelepon oleh Purwanto, suami korban yang bekerja di Kalimantan. Sampai di rumah korban, dia langsung masuk dan menemukan Daryanti (34) dalam posisi tergeletak bersimbah darah. Sedangkan anaknya, AO (6), berada di kamar mandi.

“Ibunya tergeletak, anaknya meninggal di kamar mandi,” katanya.

Sementara Kapolsek Karanggede, AKP S. Widodo, membenarkan peristiwa pencurian dengan kekerasan tersebut diketahui sekitar pukul 15.45 WIB. Dari olah TKP, korban ada dua. Yang satu anak-anak meninggal dunia di TKP, sedangkan ibu kandung anak tersebut harus menjalani perawatan di Rumah Sakit.

 “Dari olah TKP, korban ada dua. Anak meninggal dunia di lokasi, sementara ibunya kini dirawat di rumah sakit,” katanya. Seusai olah TKP malam itu, lokasi disterilkan dan dijaga untuk kelanjutan olah TKP pada Jumat 30 Januari 2026 pagi. ( yull/**)