Mendes Yandri Buka Pameran Produk Unggulan di Hari Desa Nasional 2026

Mendes Yandri Susanto bersama Wagub Jateng Taj Yasin didampingi Bupati Boyolali Agus Irawan dan anggota DPR-RI Mohammad Hatta menghadiri Pameran Produk Unggulan dan Pasar Murah di Kawasan Indrokilo Desa Butuh, Mojosongo, Kabupaten Boyolali (Yull/Fokusjateng.com)

Fokus Jateng-BOYOLALI,- Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto resmi membuka Pameran Produk Unggulan dan Pasar Murah di Kawasan Kebun Raya Indrokilo, Desa Butuh, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, pada Rabu 14 Januari 2026. Pameran ini merupakan rangkaian Hari Desa Nasional (HDN) 2026.

Mendes Yandri, dalam sambutannya menyampaikan  pameran ini bertujuan untuk memastikan Asta Cita ke-6 Presiden Prabowo Subianto yaitu Membangun Dari Desa dan Dari Bawah untuk Pemerataan Ekonomi dan Pemberantasan Kemiskinan ini bisa terwujud.

“Pameran ini juga bertujuan menaikkan Pelaku Usaha Desa ke Level Nasional,” kata MendesYandri.

Sehingga untuk memastikan desa menjadi pemain utama dalam ekonomi nasional, lanjut Yandri, pihaknya mengusung strategi revitalisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDesa) sebagai pendorong utama. Selain menekankan pentingnya kolaborasi antara BUMDesa dan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP), Yandri menargetkan terbentuk 5.000 Desa Ekspor dengan menggandeng Kementerian Perdagangan.

“Kolaborasi KDMP dan BUMDesa diyakini bakal menggenjot pertumbuhan ekonomi di desa,” kata Mendes Yandri.

“Harus kita pastikan pameran ini bukan sekedar pameran. Kita melakukan usaha maksimal, dari Hari Desa Nasional ini akan lahir desa-desa yang membanggakan kita semua. Jadi, bukan sekedar hanya seremonial. Kami serius. Kami kerja sama dengan Kementerian Lembaga untuk memastikan bahwa desa itu benar on the track untuk menyongsong Industri Emas tahun 2045,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Mendes Yandri bersama Wagub Jateng Taj Yasin didampingi Bupati Boyolali Agus Irawan dan anggota DPR-RI Mohammad Hatta juga mengunjungi satu persatu stand UMKM untuk mengetahui produk unggulan yang dipamerkan. (yull/**)