Cegah Stunting, Mahasiswa KKN PPM Unisri Gelar Sosialisasi di Desa Kateguhan, Sukoharjo

Mahasiswa KKN PPM Universitas Slamet Riyadi Surakarta membagikan poster aksi cegah stunting (doc/Fokusjateng.com)

FOKUS JATENG- SUKOHARJO-Mahasiswa KKN PPM Universitas Slamet Riyadi Surakarta, Eri Wahyu Riadi anggota kelompok 64 menyelenggarakan program kerja individu melakukan sosialisasi pencegahan stunting di Desa Kateguhan, Kecamatan Tawangsari, Kabupaten Sukoharjo.
“Sosialisasi dengan tema aksi cegah stunting ini menggunakan media poster, dengan dengan dosen pembimbing lapangan Ibu Dr. Herning Suryo, M, Si,” katanya.
Eri Wahyu Riadi mengemukakan, latar belakang untuk melakukan sosialisasi melalui media poster tentang aksi cegah stunting, didasari atas keprihatinan terhadap tingginya gizi buruk anak-anak di Indonesia. Didalam poster juga melakukan sosialisasi mengenai definisi stunting, penyebab dan cara penanggulangannya. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat tentang stunting yaitu kondisi gagal tumbuh pada anak yang menyebabkan pertumbuhan tubuh dan otak yang tidak optimal.
“Pencegahan stunting harus dilakukan karena dampak stunting pada anak sangat serius dan berdampak jangka panjang terhadap kesehatan dan perkembangan mereka.”
Kegiatan ini dilaksanakan di dua tempat yakni, pada Selasa 1 Agustus 2023 yang diadakan di SMP N 2 Tawangsari, kemudian pada Rabu 9 Agustus diadakan di Balai Desa Kateguhan, dengan target pelajar dan warga Desa Kateguhan, Kecamatan Tawangsari, Kabupaten Sukoharjo. Kegiatan ini bertujuan untuk menurunkan angka stunting di Provinsi Jawa Tengah khususnya masyarakat Desa Kateguhan, Kecamatan Tawangsari Kabupaten Sukoharjo.
“Dengan melibatkan pelajar dan warga setempat, diharapkan kegiatan ini dapat membantu pemerintah dalam upaya menurunkan angka stunting, khususnya di Desa Kateguhan,” imbuhnya. (ist)